Senangnya sudah hari Rabu lagi. Saatnya pamer buku yang kepingin dibaca nih ;) Kebetulan, minggu ini saya lagi kepingin banget dua buku yang sudah pernah saya baca cuplikannya. Dan sekarang saya benar-benar penasaran untuk mengetahui bagaimana kelanjutan ceritanya. Ini dia....
Ally: All These Lives
Apa yang akan kaulakukan jika satu menit yang lalu kau anak tunggal orangtuamu, lalu satu menit kemudian ada seseorang yang muncul entah dari mana dan duduk di sampingmu mengaku sebagai adikmu? Apa yang kaulakukan jika kau menemukan foto di meja, menampilkan dirimu dan seseorang yang belum pernah kaulihat? Apa yang kaulakukan jika kau pulang ke rumah dan menemukan bahwa di dalam rumah itu sudah ada dirimu yang lain?
Kehidupan Ally memang bukan kehidupan biasa. Kerap kali ia mendapati dirinya ditempatkan dalam kehidupan yang seolah miliknya, tapi ternyata bukan. Dan tiba-tiba kata “pulang” punya makna yang baru. Apakah Ally akan memiliki kesempatan untuk “pulang”? Akankah ia bisa kembali pada cinta yang ditinggalkannya di kehidupannya yang lain?
Ini bukan kisah biasa. Ini kisah yang akan membuatmu berpikir kembali tentang arti hidup dan arti cinta yang sebenarnya.
Buku yang pertama ini, sudah saya baca dua bab pertamanya. Saya juga sudah membuat review-nya di sini. Keren! Pokoknya saya harus baca kelanjutannya.
Gloomy Gift
Kupandangi kamu dengan wajah memelas. Berharap kamu mau menyingkap apa yang sedang kita alami sekarang. Kamu tetap pada pendirianmu, bungkam. Pura-pura tak ada hal besar yang baru saja terjadi.
Bagaimana mungkin semua baik-baik saja? Di hari pertunangan kita, segerombolan orang menyerbu rumah. Tembakkan diletuskan. Peluru. Jeritan orang-orang. Dan, kamu membawaku kabur masih dengan kebaya impian yang kini terasa menyiksa dipakai di saat yang tak sepantasnya.
Hari yang seharusnya bahagia, menjelma tegang dan penuh tanya. Kenapa kita harus lari? Belum cukupkah aku mengenalmu sejauh ini?
Aku tak siap menyambut kenyataan. Tak siap jika harus kehilangan. Tak kuat menahan rasa takut yang berkepanjangan.
Kalau buku yang ini, saya pernah baca beberapa halamannya secara online. Seru! Semoga bisa kesampaian juga baca kelanjutannya.
wahh, yang "ally" itu keren ya.. jadi pengen ikutan baca XD
ReplyDeletesemoga terkabul ya, Nath ;)
makasih ;)
DeleteSemoga terkabul yaaa
ReplyDeleteaamiin :)
Deleteyang Ally banyak dengar jadi penasaran
ReplyDeletehihihi...
DeleteSama, udah baca juga cuplikannya dan dua-duanya emang bikin penasaran. Semoga terkabul ya, Mbak, hehe.
ReplyDeletesemoga ;)
Deletesemoga terkabulkan juga ya mbak :) ^^
ReplyDeletemakasih :)
DeleteSaya juga sempet baca 2 bab pertama Ally. Memang bikin penasaran sih kalo enggak tuntas bacanya ._.
ReplyDeleteJadi pengen baca Ally juga. Good luck ya ^_^
ReplyDeletemakasih :)
Deleteponakan saya mungkin suka dengan cerita2 ini, dia punya hobbi nulis cerita, kemarin ikutan lomba juga alhamdulillah juara, kalau pas menginap di rumah saya, sukanya nglembur baca novel punya istri saya, besok kalau jadi masuk jurusan sastra, siapa tahu mau coba buka-buka blog ini, saling berbagi ya mbk :)
ReplyDeletesip ;)
Deletedua-duanya bikin penasaran :D, semoga terkabul ya..
ReplyDeletemakasih :)
Deletepenasaran sama buku rhein. aku baru baca satu karya dia aja. kalo yang mba arleen buku anak udah baca, yang ini belum. hehe
ReplyDeletemba arleen memang terkenal sebagai penulis buku anak yah :)
Deletepenasaran sama buku yang pertama jadinya XD semoga beruntung ya!
ReplyDeletealhamdulillah, udah dapet buku yg pertama dr penulisnya :D
Deleteseru nih kaya'a jadi penasaran :D
ReplyDelete